Aplikasi Yahoo Messenger nampaknya kini mulai
ditinggalkan oleh para penggunanya. Salah satu dampaknya adalah
penutupan layanan Yahoo Messenger domestik yang dilakukan oleh Yahoo
Jepang. Penutupan layanan Yahoo Messenger Jepang itu pun menurut rencana
akan dilakukan pada 26 Maret 2014.
Penutupan ini pun dilakukan karena Yahoo kalah bersaing dengan
aplikasi chatting lainnya. Di Jepang, aplikasi messenger Line menjadi
dominator, dengan jumlah pengguna di Jepang mencapai angka 50 juta user.
Terlebih Line merupakan produk asli Jepang.